Sabtu, 25 April 2009

Hak pilih TKI jangan lagi diabaikan

Depnakertrans akan mengintensifkan peranan pelaksana penempatan tenaga kerja Indonesia swasta (PPTKIS) dan berkoordinasi dengan KPU agar hak pilih TKI yang bekerja di luar negeri maupun di penampungan tidak lagi terabaikan. Pasalnya, dari sekitar enam juta TKI yang bekerja di luar negeri, ternyata jumlah pemilih yang terdaftar dalam daftar pemilih tetap (DPT) di luar negeri beberapa waktu lalu hanya sebanyak 1.475.847 orang.

Bahkan, Migrant Care, lembaga swadaya masyarakat peduli TKI, menyatakan hanya sekitar 83.495 orang TKI atau 5,8% dari total 1,5 juta orang yang masuk dalam DPT menggunakan hak pilihnya. Menakertrans Erman Suparno mengatakan sebagai satu cara untuk mensukseskan pemilihan presiden mendatang adalah dengan mengintensifkan peranan PPTKIS sehingga TKI dapat melaksanakan hak politiknya dengan mendata dan mendaftarkan mereka sebagai pemilih meski saat masih di penampungan.

"Pada saat pemilu legislatif lalu, sebenarnya banyak TKI yang hadir di tempat pemungutan suara, tapi karena terbentur dengan administrasi seperti paspor tidak dibawa sehingga menyulitkan TKI untuk melaksnakan hak politiknya. Tapi ada juga yang menunjukkan paspor, tetap tidak bisa memilih karena tidak masuk dalam DPT," katanya usai pertemuan dengan asosiasi PPTKIS siang ini.

Dia menjelaskan untuk mensukseskan pemilihan presidem mendatang diperlukan koordiansi yang erat dari berbagai pihak untuk mengatur, mengamankan dan melindungi TKI agar dapat memperoleh hak-hak dasar dan hak politiknya. "Salah satu cara lainnya adalah berkoordinasi dengan KPU agar lembaga tersebut mempermudah persyaratan bagi TKI agar masuk dalam DPT di Pilpres mendatang," tukasnya. Koordinasi dengan KPU, tambahnya, harus dilakukan bersama dengan PPTKIS, terutama dalam memastikan TKi yang berada di asrama atau menjelang keberangkatan dapat memberikan hak politiknya.

Rabu, 15 April 2009

Polisi Kawal Distribusi Soal UN

NASKAH UN, Sedikitnya 1.000 kardus naskah ujian nasional (UN) tiba di Polwiltabes Surabaya, Jawa Timur, kemarin. Untuk mengantisipasi adanya kebocoran soal UN sebelum didistribusikan, petugas mengumpulkan naskah ujian nasional di Gedung Bhara Wira Polwiltabes Surabaya.

SURABAYA(SI) – Distribusi soal ujian nasional (UN) di sejumlah daerah pada tahun ini mendapat pengawalan ketat dari aparat kepolisian untuk menghindari kebocoran sebelum diujikan. Di Jawa Timur (Jatim),pendistribusian naskah dan lembar jawaban ujian nasional (LJUN) kemarin dilakukan Dinas Pendidikan ke Polwiltabes dan Polres tiap kabupaten/ kota di seluruh wilayah Jatim.

Semua pengamanan naskah UN diserahkan kepada pihak kepolisian sampai H-2 pelaksanaan UN yang akan dimulai pada Senin (20/4). Soal UN akan dikirim ke tiap kepolisian sektor (polsek) yang lokasinya dekat dengan rayon penyelenggara UN.Pada pelaksanaan UN, tiap sekolah tinggal mengambil soal di tiap rayon dengan pengamanan ketat polisi.

Dinas Pendidikan Jatim kemarin mendistribusikan naskah bagi 17 kabupaten/ kota di Jatim.Beberapa di antaranya ke Kabupaten Sidoarjo, Blitar, Surabaya, Malang, Tulungagung, Batu,dan Kediri. Untuk hari ini,Dinas Pendidikan Jatim memberikan jatah distribusi untuk 21 kabupaten/kota, seperti Pacitan, Ponorogo, Ngawi,Madiun dan sekitarnya.

”Khusus untuk daerah Sumenep dan Gresik, pengambilan soal disesuaikan dengan jadwal pemberang katan kapal. Karena di dua kabupaten itu memiliki daerah jauh, yakni Bawean dan Kangean yang harus dijangkau dengan kapal,” papar Kepala Dinas Pendidikan Jatim Rasiyo kemarin.

Sementara itu,Dinas Pendidikan Kota Bandung, Jawa Barat, mengaku tidak khawatir ada kebocoran soal UN karena pendistribusian soal dikawal aparat kepolisian yang sudah bekerja sama dengan Panitia UN Jawa Barat.

”Setiap pendistribusian mulai dari pengiriman dari provinsi sampai ke titik bongkar selalu dikawal polisi,” ujar Kepala Dinas Pendidikan Kota Bandung Oji Mahroji ketika dihubungi Seputar Indonesia (SI) kemarin.

Personel TNI AD juga dilibatkan sebagai bagian dari pengamanan soal UN dari kebocoran. Di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), naskah UN untuk seluruh peserta di wilayah ini telah selesai dicetak 100%. Naskah tersebut akan digunakan ujian bagi siswa SMA,SMK,MA,dan SMALB.

Dalam proses pencetakan tak ada kendala berarti, bahkan Sabtu (18/4), seluruh naskah soal ujian tersebut akan segera didistribusikan. Ketua Penyelenggara UN DIY Baskara Aji mengatakan, hingga Selasa (14/4) perusahaan percetakan yang mendapat tugas melakukan pencetakan menyatakan jika seluruh soal telah selesai 100%.

Terkait pengamanan pada saat pencetakan hingga pendistribusian Sabtu mendatang, pihaknya melibatkan aparat kepolisian dari Polda DIY. Di sisi lain, keberadaan Tim Pemantau Independen (TPI) pada saat UN dinilai tak mampu memberikan pengaruh besar untuk menekan tingkat kecurangan yang terjadi.

Padahal,pada tim tersebut tak hanya kalangan dosen, mahasiswa juga tergabung di dalamnya. Ketua PGRI Jawa Tengah Sudharto menilai pelaksanaan UN sebenarnya tidak memerlukan TPI. Apalagi, banyak mahasiswa yang dilibatkan untuk melakukan pengawasan.

Mereka dianggap belum memiliki wibawa yang besar saat mengawasi. ”Sejumlah kecurangan masih ditemukan di banyak daerah. Ini membuktikan bahwa TPI hanyalah sebuah kemubaziran,” katanya di Semarang kemarin. Diketahui,UN tingkat SMA/sederajat akan digelar pada 20–24 April mendatang, sedangkan ujian susulan akan dilaksanakan 27 April hingga 1 Mei.

Sementara itu, UN sekolah menengah pertama (SMP)/madrasah tsanawiyah/SMP luar biasa/sederajat akan digelar pada 27–30 April mendatang, sedangkan ujian susulan pada 4–7 Mei 2009. (aan haryono/rudini/nugroho purbohandoyo/susilo himawan)

Rabu, 08 April 2009

Obama Dorong Kompromi di Timteng

ISTANBUL(SI) – Presiden Amerika Serikat (AS) Barack Obama menegaskan bahwa negaranya tidak sedang berperang melawan Islam. Obama optimistis perdamaian di Timur Tengah (Timteng) bisa terwujud.

Obama berupaya menyatukan berbagai agama besar di dunia untuk memerangi ekstremisme dan menyerukan kompromi guna menyelesaikan konflik di Timur Tengah. Pernyataan tersebut diungkapkan Obama dalam pidato lawatan internasional pertamanya di Turki.

Saat berada di Turki, Obama mengunjungi masjid paling terkenal di negeri itu,Masjid Sultan Ahmed atau Masjid Biru di Istanbul, ditemani Perdana Menteri Turki Tayyip Erdogan dan Mufti Mustafa Cagrici.Masjid Sultan Ahmed disebut Masjid Biru karena dipenuhi ribuan keramik Iznik lukisan tangan berwarna biru.“Spektakuler,”ujar Obama kemarin.

Di Istanbul, Obama mengunjungiHagiaSofia, bekasbasilika,lalu dijadikan masjid dan kini menjadi sebuah museum yang menampilkan kekayaan arsitektur Bizantium.Obama juga menemui para pemuka agama Islam, rabbi Yahudi dan perwakilan gereja Kristen Ortodoks. Dalam lawatan itu, Obama berupaya membangun kembali hubungan baik dengan umat Islam setelah citra AS memburuk akibat invasi Irak dan perang di Afghanistan.

Presiden AS dalam kesempatan itu menekankan pentingnya memerangi Al-Qaeda dan Taliban.“Izinkan saya mengatakan ini sejelas yang saya bisa: AS tidak dan tidak akan pernah berperang dengan Islam,” tandas Obama dalam pidato di Parlemen Turki di ibu kota Ankara. Pidato itu diarahkan pada Turki, yang merupakan negara sekuler dan didominasi penduduk muslim.

“AS kaya dengan muslim Amerika. Banyak warga Amerika memiliki anggota keluarga muslim atau tinggal di sebuah negara berpenduduk mayoritas muslim.Saya tahu karena saya salah satu dari mereka,”kata Obama. Presiden AS meminta dunia Islam memiliki pendekatan seimbang terhadap Israel. Menurut Obama, negara Yahudi itu tidak menjadi dalang semua masalah di Timur Tengah.

“Di dunia muslim, ada penekanan bahwa semua itu salah Israel. Mereka kurang seimbang karena di sana ada dua pihak untuk setiap pertanyaan. Itu tidak berarti jika satu pihak melakukan suatu kesalahan, harus dikecam,” tandas Obama. Obama juga mengirimkan pesan serupa ke Israel.

“Saya katakan hal yang sama pada teman-teman Yahudi saya, Anda harus melihat perspektif rakyat Palestina. Belajar untuk berdiri di salah satu sepatu pihak lain, untuk melihat melalui mata mereka,inilah awal perdamaian,” ungkapnya. Presiden AS menyerukan harapan bahwa konflik Israel-Palestina dapat diselesaikan dengan basis solusi dua negara.

Dia mendesak pemimpin kedua pihak mendorong terciptanya perdamaian.“Saya yakin perdamaian di Timur Tengah itu mungkin. Saya pikir ini akan terwujud berdasarkan dua negara berdiri bersebelahan,” katanya. “Untuk mencapainya, kedua pihak harus membuat kompromi. Kini yang kita butuhkan ialah kehendak politik dan dukungan dari para pemimpin.

”Turki merupakan aliansi utama AS yang memiliki hubungan dekat dengan Israel, Iran, Irak, dan Suriah. Selain itu,Turki menjadi rute transit pasukan serta perlengkapan AS yang hendak dikirim ke Irak dan Afghanistan. Obama saat ini ingin melakukan pendekatan baru dengan Iran dan Suriah. Pesannya di Turki pun mendapat reaksi di dunia Islam.

“Itu pernyataan yang sangat positif dan saya menghargainya,” ujar Menteri Luar Negeri Turki Shah Mehmood Qureshi dalam konferensi pers bersama utusan khusus AS untuk Afghanistan dan Pakistan Richard Holbrooke. (AFP/Rtr/syarifudin)

Selasa, 07 April 2009

Vaginoplasty, Saat Vagina Kembali Kencang

Vaginoplasty, operasi yang dilakukan untuk mengencangkan vagina, semakin diminati dalam dunia kecantikan beberapa tahun terakhir. Sebelum tahu bagaimana vaginoplasty dilakukan, perlu juga diketahui apa yang mendorong orang melakukannya.

Otot panggul pada wanita mengendalikan sistem tiga organ, katakanlah kandung kemih, rahim dan perut, yang menjadi satu alur. Bila salah satu organ rusak, bisa jadi organ-organ yang bertetangga terpengaruh.

Penyebab utama di balik rusaknya otot panggul tersebut biasanya karena melahirkan, menopause, dan obesitas. Sebaliknya, beberapa wanita terlahir dengan jaringan otot kolagen lemak dan vagina yang kendur bahkan pada saat usia muda dan tidak hilang selama melahirkan.

Penyebabnya, kelahiran seorang anak
Kerusakan vagina umumnya disebabkan oleh kehamilan dan melahirkan. Kepala bayi yang dilahirkan, melewati vagina, bisa menyebabkan otot panggul terlalu melar dan merobeknya. Bisa menjadi lebih buruk lagi bila sang pasien tidak melakukan senam kegel selama hamil dan setelah melahirkan.

Banyak wanita tidak sadar senam ini bisa menghindari atau mengurangi risiko rusaknya otot panggul. Untuk mengetahui rusak tidaknya otot panggul, dokter bisa memasukkan jari telunjuk ke vagina dan jempol ke dalam anus dan “mencubit”-nya. Bila ada semacam ruang kosong di antaranya, maka otot panggul telah rusak dan di jaringan “tubuh perineal” yang terletak di daerah itu.

Ini adalah masalah yang umum disebabkan oleh proses penyembuhan atau pemotongan yang buruk (episiotomy) pada vagina sesaat setelah melahirkan. Hal ini yang menyebabkan perasaan seperti vulva/vagina yang terbuka pada pasien dan pasangannya. Keluhan, seperti longgar, tidak menggigit, tidak ada sensasi, dan tidak menyenangkan, sering terdengar.

Labioplasty
Berbeda dari vaginoplasty, ada pula pasien yang meminta labioplasty (penyusutan bibir vagina). Beberapa pasien, terutama yang berusia di bawah 40 tahun, sangat terganggu dengan bibir vagina mereka yang besar. Beberapa mengeluh sakit pada saat berhubungan seks ketika pasangan berusaha menemukan “pintu masuk”. Yang lainnya merasa depresi ketika pasangan melihat vulva dan berpaling ke wanita lain.

Labioplasty adalah operasi sederhana dengan memotong kelebihan kulit vulva dengan pemotongan lurus atau zigzag. Penjahitan dilakukan dengan rapih dan ini akan hilang dalam waktu seminggu. Labioplasty dapat dilakukan sebagai prosedur satu hari dengan hasil yang memuaskan.

kompas

Kamis, 02 April 2009

Jembatan Suramadu Akhirnya Tersambung


Siap Beroperasi Juni

Jawa Pos-SURABAYA - Tahapan terpenting pembangunan Jembatan Suramadu terjadi menjelang dini hari tadi. Pelaksana proyek yang menghubungkan Surabaya-Madura itu sukses memasang main span (bentang tengah), sehingga jembatan sisi Surabaya dan sisi Madura tersambung. Jika proses selanjutnya lancar, dua bulan lagi Suramadu bisa dilalui kendaraan.

Detik-detik penting penyambungan Jembatan Suramadu itu tadi malam hingga dini hari tadi berlangsung sederhana. Rencana bakal ada kembang api, ternyata batal. Selain itu, Menteri PU Djoko Kirmanto dan Gubernur Jatim Soekarwo yang semula direncanakan hadir, hingga berita ini diturunkan (pukul 00.00), ternyata juga berhalangan.

Penyambungan jembatan itu justru dihadiri Dubes Tiongkok untuk Indonesia Zhang Qiyue. Pejabat lain yang hadir adalah Dirjen Binamarga Departemen Pekerjaan Umum Achmad Herwanto Dardak.

Tepat pukul 23.20, kedua pejabat dari dua negara tersebut memencet tombol sebagai tanda penyambungan segmen 18 (bagian penting dalam bentang tengah). Usai tombol ditekan, sebuah balok girder turun perlahan dan menghubungkan sisi Surabaya dan Madura. Menurunkan girder dari atas crane menuju jembatan membutuhkan waktu sekitar 30 menit.

Dalam sambutannya, Herwanto kembali menegaskan bahwa Suramadu bisa beroperasi pada pertengahan Juni. Dia juga menyebutkan usia jembatan bisa cukup panjang, yakni sekitar 100 tahun.

Dia menyebutkan, kendala terbesar yang akan berpotensi mengganggu kekuatan jembatan adalah cuaca. Terutama terpaan angin yang cukup kencang di perairan Selat Madura. ''Tapi, kami sudah melakukan tes dengan kecepatan angin maksimal. Kami rasa tidak ada masalah yang timbul,'' ucap Herwanto.

Di tempat yang sama, Zhang Qiyue mengatakan, Suramadu tak hanya merupakan proyek monumental yang bisa membangkitkan nadi perekonomian di Indonesia. Jembatan itu juga merupakan bentuk kerja sama dengan negaranya. Sebab, selain menyumbang banyak pekerja, sejumlah bahan baku dan ahli konstruksi asal Tiongkok juga ikut dalam mega proyek tersebut.

Lantas, bagaimana status pengoperasian jembatan tersebut kelak? Hingga kemarin statusnya masih mengambang. Departemen Pekerjaan Umum (DPU) belum berani memutuskan kebijakan seputar status jembatan itu.

Meski demikian, sangat mungkin statusnya tol. Saat ini pelaksana proyek mulai menyiapkan berbagai infrastruktur agar jembatan tersebut benar-benar dikategorikan sebagai jalan tol.

Sesuai target, jembatan sepanjang 5,4 km itu akan tuntas pembangunannya pada 12 Juni mendatang. Namun, pelaksana proyek memberikan estimasi bahwa paling cepat jembatan baru bisa dioperasikan pada akhir Juni.

"Opsi menjadikan Suramadu sebagai jalan tol merupakan pilihan terbaik. Namun, tentu berbeda dengan tol pada umumnya," kata Kepala Balai Besar Jalan dan Jembatan Nasional V Departemen PU A.G. Ismail kemarin.

Meski berstatus jalan tol, kata Ismail, kendaraan roda dua boleh melintas. Untuk mendukung hal itu, sejak awal pelaksana proyek sudah membuat infrastruktur pemisah antara ruas kendaraan roda empat dan roda dua di sepanjang jembatan itu.

Di Suramadu akan disediakan akses khusus sepeda motor. Letaknya di posisi paling pinggir (di sisi kanan dan kiri). Lebar masing-masing 2,75 meter. Lebar total jembatan sendiri mencapai 30 meter (2 x 15 meter). Pembagiannya, untuk jalur lambat masing-masing dua meter dan jalur cepat tujuh meter di setiap lajur.

Menurut Ismail, pertimbangan menetapkan status jalan tol pada Suramadu bukan tanpa alasan. "Sebab, pemerintah sudah menginstruksikan agar ada penetapan tarif pada penyebarang via Suramadu. Dengan demikian, opsi terbaik adalah tol," katanya.

Apalagi, secara spesifikasi, Suramadu sudah memenuhi kriteria jalan tol. Dari total panjang Suramadu yang mencapai 20,9 km (jembatan dan dua jalan akses), segmen yang akan berstatus jalan tol mencapai 8,1 km.

Namun, pemerintah tetap harus mempertimbangkan "pangsa pasar" jembatan Suramadu. Karena itu, pelaksana proyek tetap memberikan kesempatan bagi kendaraan roda dua lewat di sana. "Selain itu, tarifnya juga harus terjangkau. Sesuai instruksi pemerintah pusat, tarifnya di bawah tarif feri," kata Ismail.

Status Suramadu sebagai jalan tol juga diperkuat oleh Wakil Presiden Jusuf Kalla. Saat berkunjung ke jembatan terpanjang di Indonesia itu, Kalla mengatakan, untuk melewati Suramadu, pengendara harus membayar tiket seperti halnya jalan tol.

Kala itu, JK tidak menjelaskan besarnya tarif yang harus dibayar. Namun, dia memberi instruksi bahwa tarifnya harus murah. Bahkan, ketua umum Golkar itu menyebutkan, harganya harus lebih murah daripada feri Ujung Surabaya - Kamal Bangkalan.

Jika saat ini tarif feri Rp 6 ribu untuk sekali penyeberangan bagi sepeda motor, biaya yang harus dikeluarkan untuk menikmati ''tol'' Suramadu dipastikan lebih murah. Beberapa pihak memperkirakan tarifnya di bawah Rp 5 ribu untuk motor. Di bagian lain, pelaksana proyek juga mulai melakukan finishing pada beberapa bagian jembatan yang sudah tuntas. Misalnya, jalan akses di sisi Surabaya. Setelah sisi ini tuntas total, jalan ini sudah mulai dibuka untuk umum. Hanya, tidak dibuka semuanya. Ruas yang dekat jembatan masih tertutup untuk umum.

Meski Suramadu belum kelar 100 persen, pemerintah juga mulai membuat gambaran bagaimana proyek pembangunan di sekitar jembatan. Dari beberapa rapat dan evaluasi, akan dibangun kawasan industri, permukiman, hingga perkantoran di sekitar kaki-kaki Suramadu.

Pengembangan Suramadu itu akan ditangani BPWS (Badan Pembangunan Wilayah Suramadu). Badan ini akan dikoordinasi oleh pemerintah pusat. (ris/fid/gun/kum)